WahanaNews-Pakpak | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pakpak Bharat, Sumatera Utara, berkomitmen untuk terus mengembangkan Sistim Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Mewujudnyatakan hal itu, Pemkab Pakpak Bharat mengirim delegasi dipimpin Plt. Asisten Pemerintahan, Robincen Habeahan bersama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sahat Parulian Boangmanalu, studi banding tentang pengembangan SPBE itu, ke Pemkab Deli Serdang.
Baca Juga:
Mahkamah Konstitusi Terima 206 Permohonan Sengketa Pilkada Kabupaten hingga Provinsi
Keterangan Diskominfo Pakpak Bharat, rombongan itu diterima staf ahli Bupati Deli Serdang David E Tarigan bersama Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Deli Serdang Safii Sihombing, di ruang rapat Cendana Kantor Bupati Deli Serdang, Kamis (30/3/2023).
Pada pertemuan dimaksud, Sekretaris Dinas Kominfo Deli Serdang bersama bidang TIK memaparkan penerapan dan capaian penyelenggaraan SPBE di Kabupaten Deli Serdang.
"Saat ini Kabupaten Deli Sersang mendapatkan penilaian indeks SPBE yang cukup memuaskan," kata Safii.
Baca Juga:
ASDP Gandeng Bank Indonesia Perkuat Distribusi Uang Rupiah hingga ke Pelosok Negeri
Sementara Plt. Asisten Pemkab Pakpak Bharat Robincem Habeahan, dalam sambutannya antara lain mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Deli Serdang atas kesediaan dan keterbukaannya dalam menerima delegasi Pemkab Pakpak Bharat.
"Terimakasih telah menerima kehadiran kami dengan sangat baik. Diharapkan dengan kegiatan ini, kita dapat bertukar informasi, bertujuan untuk meningkatkan nilai indeks penyelenggaraan pelaksanaan SPBE di Pemkab Pakpak Bharat," katanya.
Adapun SPBE, dikembangkan guna mendukung peningkatan mutu dan kualitas layanan masyarakat di Pemkab Pakpak Bharat dalam berbagai bidang.