Pakpak.WahanaNews.co, Salak - Kontingen Taekwondo Pakpak Bharat, Sumatera Utara, mengukir prestasi gemilang di kejuaraan Bodil Taekwondo Championship Piala Bupati Simalungun, Jumat-Minggu (10-12/5/2024).
Keterangan Diskominfo Pakpak Bharat, dalam kejuaraan yang digelar di gedung Rajawali Simalungun itu, kontingen Pakpak Bharat diperkuat 21 atlet.
Baca Juga:
Pastikan Sampah Tak Menumpuk Selama Lebaran, DLH Tangerang Siagakan 1.000 Petugas
Tim asuhan James Samosir tersebut mampu menyabet 5 medali emas, 10 perak dan 6 medali perunggu.
"Terimakasih, ini berkat doa kita semua, anak-anak mampu memaksimalkan kemampuan terbaik mereka," kata ucap James Samosir, mengabarkan berita itu.
Sementara Ketua Taekwondo Pakpak Bharat Lowis Saragih menyebut, torehan prestasi itu merupakan sebuah cambuk bagi mereka.
Baca Juga:
Maksimalkan Penjagaan, Polisi Jamin Keamanan Wisatawan di Kepulauan Seribu
"Kami akan mencari turnamen yang lebih besar, untuk terus mengasah kemampuan anak-anak yang rata-rata haus gelar. Terimakasih atas dukungannya semua, terutama bapak Bupati yang selalu mensupport kami, demikian juga KONI dan Dinas Pendidikan Pakpak Bharat, terimakasih atas dukungannya, inilah persembahan terbaik kami untuk Pakpak Bharat tercinta ini," kata Lowis.
Atas raihan prestasi itu, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor, menyampaikan selamat.
"Selamat, dan terimakasih sudah berjuang untuk membesarkan nama Kabupaten Pakpak Bharat. Kami melihat cabang olah raga Taekwondo selalu menghiasi prestasi olah raga Pakpak Bharat, teruslah berkarya, terus berlatih, asah terus kemampuannya," pesan Franc.