WahanaNews-Pakpak Bharat | Jajaran Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Pakpak Bharat, Sumatera Utara, berkomitmen konsisten untuk kepentingan masyarakat.
Kepedulian Gerindra, salah satunya melalui penyediaan ambulan. Melayani masyarakat dengan gratis, baik di seputaran Pakpak Bharat maupun luar kabupaten.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Hal itu dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Pakpak Bharat, Mansehat Manik, ditemui WahanaNews.co Jumat (17/6/2022).
Mansehat, yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pakpak Bharat itu mengatakan, Gerindra harus membantu dan memperjuangkan kepentingan rakyat.
"Tanggap terhadap kepentingan rakyat, karena Partai Gerindra hadir dari rakyat untuk membela kepentingannya, supaya tercapai masyarakat adil dan makmur," kata Mansehat.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Ditambahkan, pihaknya juga tetap mengawal kinerja Pemkab Pakpak Bharat, agar roda pembangunan berjalan di aturan, mencapai Pakpak Bharat nduma.
Terpisah, Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Pakpak Bharat, Wantri Padang dikonfirmasi mengatakan, pelayanan ambulan Gerindra itu sudah berjalan bertahun.
"Selalu siap full time untuk memberi pelayanan kepada yang membutuhkan jasa ambulan, tanpa pamrih. Pelayanan ini sudah bertahun kami lakukan," kata Wantri.