WahanaNews-Pakpak Bharat | Wakil Bupati (Wabup) Pakpak Bharat, Sumatera Utara Mutsyuhito Solin menerima audensi pihak Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Tarutung di aula Bale Sada Arih, kompleks kantor Bupati Pakpak Bharat, Jumat (1/7/2022).
Kedatangan rombongan IAKN Tarutung yang dipimpin Rektor Prof.Dr.Ir. Albiner Siagian, M.Si itu, sekaligus untuk menyerahkan puluhan mahasiswa IAKN Tarutung yang akan melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Pakpak Bharat.
Baca Juga:
Kronologi Polisi Bongkar Pabrik Uang Palsu di Bogor, Berawal dari Tas Misterius di KRL
"Kami di sini sangat banyak mendorong perubahan, salah satunya melalui intervensi ilmu pengetahuan dan teknologi, dan oleh karena itulah kami sangat menyambut baik pelaksanaan KKN ini," kata Mutsyuhito menyambut audensi itu.
Mutsyuhito pada kesempatan itu mengungkapkan beberapa potensi besar yang dimiliki Kabupaten Pakpak Bharat, yang bahkan telah dikenal sampai mancanegara sejak berabad-abad yang lalu.
"Kayu kapur, kemenyan, minyak umbi, damar dan lainnya yang menjadi incaran para pedagang dunia yang datang melalui pelabuhan Barus kala itu. Kayu kapur ini sampai saat ini masih sangat banyak kita temui khususnya di hutan Pagindar. Disamping itu juga kita memiliki objek wisata alam berupa air terjun yang banyak sekali ditemui disini, ada juga situs kuno berupa mejan dan makam tua, dan banyak lagi yang tentunya akan menjadi sebuah potensi kemajuan yang besar bila kita kelola dengan baik," papar Mutsyuhito.
Baca Juga:
MER-C Indonesia Kecam Serangan Sistematis Israel terhadap Tenaga Medis
Sementara Rektor IAKN Tarutung, Prof.Dr.Ir. Albiner Siagian, M.Si mengapresiasi Pemkab Pakpak Bharat yang dengan tangan terbuka bisa mengakomodir pelaksanaan KKN mahasiswa IAKN Tarutung di wilayah itu.
"Apresiasi yang tinggi kami sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat atas kesediaannya menerima kami, memberi ruang dan kesempatan bagi mahasiswa kami untuk mengabdi dan menimba ilmu disini. Kami tentunya akan berusaha untuk berkontribusi dalam pembangunan Pakpak Bharat, dan untuk tujuan itu kami telah bekali para mahasiswa ini dengan berbagai pengetahuan dasar tentang kabupaten ini," katanya.
Adapun puluhan mahasiswa itu akan disebar di beberapa Desa dan Kecamatan se-Kabupaten Pakpak Bharat. Mereka direncanakan akan melaksanakan program KKN itu selama dua bulan kedepan.
Dalam acara itu, Wabup juga menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dengan pihak IAKN Tarutung.
Perjanjian kerja sama itu mencakup peningkatan sumber daya manusia antara Dinas Sosial Kabupaten Pakpak Bharat dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Kristen IAKN Tarutung.
Pengabdian kepada masyarakat meliputi pemberdayaan masyarakat dan penerapan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni antara Dinas Pariwisata Pakpak Bharat dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Kristen IAKN Tarutung.
Kerja sama pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat antara Dinas Pendidikan Kabupaten Pakpak Bharat dengan Fakultas Ilmu Pendidikan Kristen IAKN Tarutung.
Peningkatan kapasitas sumber daya mahasiswa melalui layanan Tri Dharma Perguruan Tinggi antara Dinas Pendidikan Pakpak Bharat dengan Fakultas Ilmu Pendidikan Kristen IAKN Tarutung.
Wakil Bupati dalam acara itu turut didampingi Penjabat Sekretaris Daerah Pakpak Bharat, Jalan Berutu, serta beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, para Camat dan sejumlah tamu undangan lainnya. [gbe]