Kepala Puskesmas Salak dr. Ebtanas Morina Padang menjelaskan, rata-rata pasien yang mereka tangani adalah golongan lansia.
"Hipertensi, dan penyakit tidak menular lainnya, itu yang banyak kita tangani hari ini. Target kita 500 pasien akan terlayani hari ini, dan oleh karenanya kita telah membentuk tiga posko pelayanan di sini," katanya.
Baca Juga:
Melayani Sebagai Ungkapan Syukur, Sosok Inspiratif Linus L. Daeli dari Gereja Trinitas Paroki Cengkareng
Masyarakat yang mengikuti pengobatan gratis dimaksud, menyampaikan terimakasih.
"Lias ate, terimakasih kepada pemerintah yang menyediakan pengobatan gratis ini. Belakangan ini saya mengalami sakit reumatik, susah bergerak kalau sedang kambuh. Mudah-mudahan obat yang diberikan ini membawa kesembuhan, sudah 66 tahun umur saya, sudah tua, senang rasanya masih bisa bersama Pakpak Bharat diusianya yang ke 20 tahun ini. Mudah-mudahan saya bisa hadir lagi nanti tahun depan di ulang tahun Pakpak Bharat yang ke 21, pastinya sehat-sehat kita semua," ujar salah seorang pasien lansia. [gbe]